Menu Dalam Aplikasi Fingerspot Time Management (FTM)

Assalamualaikum sahabat sidik jari. Tidak semua menu dalam aplikasi Fingerspot Time Management (FTM) terpakai oleh satu user. Ada beberapa menu yang jarang dipakai atau ada yang sering dipakai dan itu dapat dilihat di Sekilas Tentang Aplikasi Fingerspot Time Management (FTM). Berikut daftar fitur-fitur di program FTM secara umum sampai saat ini :





1. Mesin :

Menu Utama Mesin FTM
Menu Utama Mesin


  • Menyimpan data-data mesin yang digunakan (activation code, jenis koneksi via
  • Ethernet, USB, Serial).
  • Tidak ada pembatasan jumlah mesin.
  • Download & Upload user (simple & advance).
  • Download & Upload attlog (simple & advance).
  • PIN user unik (tidak boleh kembar, meskipun berbeda mesin).
  • Pengaturan mesin (informasi mesin, pengaturan waktu mesin, clear data mesin).
  • Auto Download attlog (per mesin).
  • Real Time scan.
2. Karyawan :
Menu Utama Karyawan Aplikasi FTM
Menu Utama Karyawan
  • Tidak ada pembatasan jumlah karyawan.
  • Tidak ada pembatasan jumlah shift (jam kerja).
  • Shift (jam kerja) bisa memiliki durasi penuh 24 jam.
  • Bisa menangani shift (jam kerja) terusan.
  • PIN karyawan unik (tidak boleh kembar).
  • Karyawan dimasukkan kedalam masing-masing departemen.
  • Setiap karyawan bisa memiliki banyak dasar jadwal.
  • Disediakan fasilitas import dari excel dengan 2 cara (custon dan default).
  • Foto karyawan juga digunakan saat modus scan real time.
3. Jadwal :
Menu Utama Jadwal di FTM
Menu Utama Jadwal
  • Shift (jam kerja) menyediakan lembur awal, range istirahat 2 kali, lembur akhir dan lembur putus.
  • Istirahat bisa dibedakan menjadi 3 jenis, yaitu wajib, tidak wajib dan  kompensasi lembur.Tidak ada pembatasan jumlah dasar jadwal.
  • Izin absensi, diantaranya adalah hadir, izin, cuti, sakit, libur, 3 cadangan izin, aktifitas kerja, aktifitas bukan kerja dan aktifitas lain.
  • Dasar jadwal dibagi berdasarkan jenis periode (harian dan mingguan).
  • Penentuan tanggal mulai berlaku dasar jadwal yang fleksibel.
  • Dasar jadwal melekat langsung pada karyawan.
  • Dasar jadwal bisa menangani jadwal otomatis maupun jadwal rolling-an.
  • Jenis periode rolling bisa dibedakan menjadi 2, yaitu harian dan mingguan.
  • Penentuan awal berlakunya dasar jadwal yang fleksibel.
  • Penentuan libur umum yang fleksibel.
  • Pengaturan jadwal kerja bisa secara manual (jadwal perkaryawan) maupun otomatis shift.
4. Pengecualian :
Penginputan Izin Absensi di FTM
Izin Absensi
  • Izin scan, diantaranya adalah lupa scan masuk, lupa scan keluar, lupa scan mulai istirahat, lupa scan selesai istirahat, lupa scan mulai lembur, lupa scan selesai lembur, tambah scan, izin datang terlambat, izin pulang cepat, izin tidak
  • istirahat (untuk istirahat wajib).
  • Jadwal perkaryawan, dalam 1 hari disediakan 2 shift (jam kerja).
  • SPL (surat perintah lembur), berlaku apabila di pengaturan umum perhitungan
  • lemburnya diset menggunakan SPL.
5. Pengaturan Umum :
Menu Utama Pengaturan di FTM
Menu Utama Pengaturan
  • Cara pemakaian ada 2, advance dan simple.
  • Pengaturan indek lembur, berlaku apabila perhitungan lembur menggunakan indek lembur.
  • Pengaturan shift fleksible.
  • Hak akses user, user dikelompokkan ke dalam group user.
  • Aktivasi modul penggajian dan SMS gateway.
  • Perhitungan laporan, untuk menentukan satuan yang digunakan di masing-masing laporan rekap periode.
  • Pengaturan database, fitur di dalamnya diantaranya adalah ubah bahasa, hapus
  • scanlog, pengaturan koneksi database, fitur backup database, fitur restore database dan inisialisasi database.
6. Laporan :
Menu Utama Laporan di FTm
Menu Utama Laporan
  • Draft laporan sesuai yang telah terinci diatas.
  • Laporan dapat dicetak secara langsung sesuai print preview yang ditampilkan, dapat juga diexport ke beberapa file extention, diantaranya export ke Excel, XML, HTML, Text, CSV dan PDF.
  • Semua laporan yang tersedia dilengkapi dengan filter pencarian untuk mempermudah user melihat dan mengolah data sesuai dengan jenis masing-masing laporan.
  • Print preview laporan yang bisa diubah sesuai dengan kebutuhan user.
7. Penggajian :
Modul Penggajian di FTM
Modul Penggajian
  • Karyawan dikelompokkan dalam group gaji masing-masing, pembuatan group gaji didasarkan pada kesamaan komponen gaji yang dimiliki.
  • Rumus komponen gaji di setiap group gaji bisa berbeda-beda (komponen sama, rumus bisa beda).
  • Komponen gaji dibedakan 2 macam, penerimaan dan potongan. 
  • Periode perhitungan komponen bisa dibedakan 2 jenis, yaitu harian dan periode berdasar range tanggal proses perhitungan.
  • Perhitungan komponen bisa dibedakan 3 cara, yaitu normal, bertingkat dan
    menggantikan.
  • Nilai uang komponen gaji karyawan bisa berbeda dengan nilai default di group gaji.
  • Fitur pinjaman karyawan, dibedakan berdasar jenis pinjaman.
  • Cara hitung bunga pinjaman karyawan ada 2 macam yaitu flat rate (bunga rata) dan sliding rate (bunga menurun).
  • Pembayaran pinjaman sebagai bukti pemotongan gaji di proses gaji karyawan.
  • Proses gaji karyawan sangat fleksibel, bisa ditentukan sesuai tanggal periode, berdasarkan group gajinya maupun berdasarkan komponen gajinya. 
  • Dilengkapi pilihan menyertakan angsuran pinjaman atau tidak.
  • Draft laporan sesuai yang telah terinci diatas.
  • Penyimpanan database penerima SMS yang terpisah dengan FTM.
  • FTM Downloader adalah aplikasi untuk mendownload data presensi di mesin sesuai dengan waktu yang telah dijadwalkan ke masing-masing mesin (di form isian mesin), aplikasi ini berjalan di background (system tray) dan juga bisa disetting agar jalan saat startup.
  • Semua laporan yang tersedia dilengkapi dengan filter pencarian untuk mempermudah user melihat dan mengolah data sesuai dengan jenis masing-masing laporan.
8. SMS Gateway :
  • Pengaturan Group beserta member-membernya untuk pengiriman SMS.
  • Penerima Global & Penerima dari Karyawan.
  • Kirim SMS ke diri sendiri.
  • SMS Scan & SMS Tidak Scan.
  • Pengaturan jadwal pengiriman SMS (Lembur Awal, Masuk, Pulang, Lembur Akhir).
  • Pengiriman SMS Scan sesuai jadwal / secara real time.
  • Pengaturan Modem.
9. FTM Downloader :
  • Setting bisa diubah sesuai kebutuhan user
------
    Sahabat sidik jari membutuhkan mesin absensi sidik jari ? Kami menjualnya
    - absensi Figerspot mulai 650 ribu 
    Sahabat sidik jari membutuhkan mesin akses kontrol/ kunci pintu/ kunci pintu hotel/ kunci kaca automatic sliding ? Kami menyediakan lengkap
    - kunci pintu hotel mulai 1,5 juta- akses kontrol mulai 4 juta (mesin,anak kunci, bracket)

    Sahabat sidik jari membutuhkan training program absensi ? Kami melayani- program fingerspot time management ( produk fingerspot )- program fingerspot personnel ( produk neo dan revo )- program kana ( produk kana )- program attendance management ( produk fingerspot, solution )- program fingerprint attendance system ( produk time tech & timetronik )
    Sahabat sidik jari memerlukan tenaga pengelola absensi sidik jari ? Kami siap membantu- tenaga absensi atau outshouching mulai Rp 500 ribu / bulan bonus : free kunjungan untuk handel program bermasalah atau mesin bermasalah
    Sahabat sidik jari membutuhkan CCTV ? Kami menjualnya
    - CCTV Indoor dan Outdoor AHD support analog dan AHD

    Sahabat sidik jari membutuhkan mesin bell jadwal kantor ? Kami menjualnya
    - mesin bell saja harga 2 juta dengan 99 memory jadwal bell

    Sahabat sidik jari membutuhkan sistem antrian customer ? Kami menjualnya
    - program antrian saja standart harga 5,5 juta untuk 5 counter ( harga dibawah atau di atasnya call kami )
    Kami mengutamakan produk yang memiliki support after sales kuat dan terpercaya sehingga semua client kami memperoleh kemudahan bukan kesusahan

    Sekali lagi tidak semua fitur-fitur diatas dipakai, ada yang merupakan modul tambahan seperti penggajian, sms gateway, email sender, FTM downloader maupun FTM450. Untuk ulasan secara detail dapat di mulai dari artikel Instalasi Aplikasi Fingerspot Time Management (FTM). 

    .

    59 komentar:

    1. cara menghapus daftar sidik jari karyawan yang lebih dari satu sidik jari bagaimana caranya ya gan?

      BalasHapus
      Balasan
      1. Penghapusan sidik jari hanya bisa dilakukan dari mesin, tetapi tidak semua mesin bisa. Ada tipe mesin yang tidak bisa sama sekali, kemudian ada yang hapus sidik jari semua, ada yang penghapusan mundur jadi dari sidik jari yang terakhir didaftarkan sampai sidik jari yang pertama di daftarkan. Kesimpulannya penghapusan ataupun pengurangan sidik jari dilakukan didalam menu mesin dan tipe mesin berbeda-beda. Pada umumnya penghapusan atau pengurangan sidik jari ada dimenu-menu berikut : menu ubah user atau menu seting kemudian hapus fingerprint

        Hapus
    2. Tolong tutorial membuat jam kerja dan penerapannya,jumlah karyawan 54,senin - jumat masuk jam 08.00 pulang 17.00, sabtu masuk jam 08.00 pulang 16.30
      Terimakasih

      BalasHapus
      Balasan
      1. Alurnya adalah masuk ke menu utama jadwal kemudian sahabat membuat daftar jam kerja pada menu Shift, disini kita akan membuat jam kerja dengan nama senin jumat dan jam kerja sabtu. Jadi membuat 2 buah jam kerja pada menu shift. Setelah itu masuk ke menu dasar jadwal untuk merangkai jam kerja tersebut menjadi satu pola senin sd minggu.
        Pada menu dasar jadwal ini sahabat memasukkan jam kerja senin kamis ke baris waktu senin, selasa, rabu, kamis, dan jumat. Pada baris waktu sabtu sahabat masukkan jam kerja sabtu. Dan selesai. Kemudian menempelkan jadwal ini ke karyawan di menu karyawan.
        Dan selesai.
        Untuk detailnya akan saya ulas dalam artikel tersendiri karena cukup panjang. Sekian

        Hapus
      2. kalau buat jadwal kerjanya senin sampai minggu nya langsung dr menu mesinnya gak bisa ya? harus via aplikasi..

        Hapus
      3. buat jadwal di mesin bisa dengan masuk ke menu mesin pada bagian Shift

        Hapus
    3. Mohon penjelasan bagaimana cara mesin fingerspot dipassword, agar tidak sembarang orang bisa mengubah setting menu pada mesin. Terima kasih

      BalasHapus
      Balasan
      1. Beberapa tipe mempunyai cara seting yang berbeda tetapi prinsipnya sama karena memang penguncian mesinmerupakan SOP (standart operation prosedure ). Penguncian masuk kedalam menu user, yang secara default hak pengguna adalah user. Untuk mengunci sahabat saat registrasi ubah status user menjadi administrator, atau jika sudah registrasi maka masuk ke menu ubah user dan ganti status user menjadi administrator. Semoga sahabat paham sekian

        Hapus
    4. Tolong bagaimana cara menambah dasar jadwal

      BalasHapus
      Balasan
      1. Artikel mengenai jadwal kerja pada FTM sedang saya buat tetapi saya belum bisa pastikan terbitnya.
        Untuk itu karena materi ini cukup panjang maka akan saya jelaskan perpoint saja.
        Dasar jadwal di FTM ada 2 lokasi 1 di jadwal dan 1 lagi di karyawan. Di jadwal itu membuat dasar jadwal sedang di karyawan menempelkan dasar jadwal. Maka dari itu kita harus memulai dari jadwal.
        - Masuk menu utama jadwal
        - Selanjutnya pada tab "shift" membuat jadwal jadwal yang ada dikantor atau sekolah atau perusahaan sahabat. Ini merupakan kumpulan jam kerja. Misal : jadwal "senin sd kamis", jadwal "jumat", dan jadwal "sabtu".
        - Selanjutnya ke tab "dasar jadwal". Disini kita akan merangkai jadwal-jadwal pada tab "shift". Teknisnya setelah klik tambah dasar jadwal maka akan muncul jendela dasar jadwal, dimulai dari kolom kiri bawah berisi jadwal2 yang sudah kita buat tadi pilih kemudian geser ke kolom kanan dan akan muncul di kolom atasnya. Jika memilih mingguan maka masukkan jadwal sesuai nama hari atau bisa juga memilih harian tergantung tipe jam kerja sahabat. Untuk lebih jelasnya silahkan download manual FTM pada link download blog ini dan cari dasar jadwal pada daftar isinya.
        - Setelah ini ke menu karyawan untuk menempelkan dasar jadwal tersebut ke karyawan bersangkutan. Selesai.
        Sementara hanya ini yang bisa saya jelaskan secara singkat

        Hapus
    5. Dan bagaimana caranya membuat awal scan masuk utk pegawai/user

      BalasHapus
      Balasan
      1. Scan masuk pertama kali pada sistem absensi sidik jari di mulai dari meregistrasikan karyawan atau user ke mesin melalui menu mesin. Sedangkan aplikasi sebetulnya dimulai setelah mesin di pakai. Kemudian penggunaan scan pada mesin, pengguna absen tidak perlu menekan tombol apapun pada mesin dan langsung menyentuhkan jari yang telah didaftarkan sesuai dengan jadwal kerja yang sudah menjadi ketentuan management

        Hapus
    6. tolong apa bisa di pakai fingerspot revo 163 BNC

      BalasHapus
      Balasan
      1. Software bawaan revo 163 adalah Fingerspot Personnel, jika menginginkan menggunakan software FIngerspot Time Management maka akan dikenakan biaya upgrade program sebesar 300 ribu rupiah/mesin

        Hapus
    7. maksudnya Download & Upload attlog (simple & advance).apakah bisa data attlog di upload ke fingerprint kembali ?

      BalasHapus
      Balasan
      1. Semua mesin absensi tidak bisa mengupload data attlog, yang bisa hanya data user.
        Kemudian bedanya simple dan advance yaitu simple maka tampilan menu yang akan dipakai lebih sederhana karena pilihan setingan sudah ditentukan di pengaturan, sedang advance maka tidak diseting dipengaturan jadi setiap membuka menu maka kita akan menentukan setingan.
        Saya sendiri menyukai advance karena dengan advance saya bisa merubah setingan sewaktu-waktu sesuai kebutuhan saya sehingga akan memudahkan saya melakukan operasional program tanpa harus berpindah ke pengaturan dulu

        Hapus
    8. mau tanya mas,di pembuatan dasar jadwalnya di masing2 periode itu ada hari sama tanggalnya,yang ngaruh nanti di settingan dasar jadwal cman hari saja? atau tanggalnya juga?
      kalau ia tanggalnya ngaruh berarti harus susun periode untuk setahun gitu?
      terima kasih sebelumnya

      BalasHapus
      Balasan
      1. Secara prinsip jam kerja atau jadwal harus dibuat dan diberlakukan sebelum mesin dipakai misal mesin rencana mau dipakai januari 2017 maka setingan periode tanggal berlaku harus sebelum januari atau tepatnya desember 2016. Dan periode jadwal ini berlaku untuk seterusnya atau bisa bertahun2, berubah lagi jika memang jadwal berubah

        Hapus
      2. soree,, apakah saya bisa diterangkan kembali cara buka absensi selama 1 bulan kemarin untuk pembuatan gaji? saya lupa caranya, haruskah saya buka aplikasinya dulu atau glog data nya dulu,, setelah itu lalu apa? mohon diterangkan,, terima kasih

        Hapus
    9. min, apakah aplikasi fingerspot time management ini bisa digunakan atau mungkin cocok dengan mesin fingerspot 158-bnc?

      BalasHapus
      Balasan
      1. Fingerspot time management bisa digunakan untuk mesin revo termasuk revo 158BNC tetapi untuk menggunakan program FTM ini maka sahabat harus upgrade aktivasi yang akan dikenakan biaya sebesar 300ribu

        Hapus
    10. misi mas, kan di tab laporan saya sudah klik proses dan muncul data di bagian tab scan. Tapi saat saya klik di tab hadir kok tidak ada ya

      BalasHapus
      Balasan
      1. Laporn kehadiran atau laporan umum akan muncul jika sahabat sudah membuat jadwal dan juga sudah menempelkan jadwal tersebut ke karyawan. Cara cek apakah karyawan sudah tertempel jadwal sahabat bisa lihat pada Menu Karyawan kemudian lihat kolom jadwal pada karyawan apakah sudah tercentang atau belum.

        Hapus
    11. kenapa tidak bisa terhubung mesin revo Duo 158-BNC dengan aplikasi FTM sedangkan dengan aplikasi personel lancar lancar saja.

      BalasHapus
      Balasan
      1. Untuk mesin fingerspot personnel menggunakan aplikasi personnel dan jika ingin menggunakan aplikasi FTM maka harus upgrade aktivasi sebesar 300 rb. Jika sahabat belum upgrade aktivasi maka aktivasi tersebut hanya bisa untuk Personnel

        Hapus
    12. Mas mau tanya untuk menambahkan nama karyawan di mesin fingerspot gimana yah caranya? Soalnya saya nambah user tapi ngga ada nama, adanya nomor saja mau saya ganti jadi nama gitu bisa gak yah? Caranya

      BalasHapus
      Balasan
      1. Jika pada mesin2 baru fingerspot maka pengisian nama bisa langsung dimesin dengan mudah, jika pada mesin lama maka akan sedikit susah dan lebih mudah jika mengupload user melalui program. Data nama diisi di menu karyawan bagian ALIAS bukan nama, jika alias kosong maka nma di mesin akan kosong atau hanya berupa angka

        Hapus
    13. Untuk mengecek laporan penggajiannya. Dimenu mana ya? Saya mencari gk ketemu. Mohon bantuannya terima kasih

      BalasHapus
      Balasan
      1. Laporan penggajian merupakan proses akhir dari menu "proses penggajian"

        Hapus
    14. Mas di mesin fingerspot revo D 152 pin ip mesin 192.168.8.198 (defaulnya) gagal..mohon solusinya

      BalasHapus
      Balasan
      1. saya kurang paham maksud sahabat...jika tidak konek maka coba sahabat baca di blog ini berkaitan koneksi jaringan

        Hapus
    15. Untuk setting laporan Datang terlambat, istirahat lebih awal, masuk terlambat setelah istirah dan pulang lebih awal mohon tutorial settingannya... thanks

      BalasHapus
    16. mas, sy mau download presensi dari mesin biasanya pakai LAN, tapi kemarin Socket LAN mati dan sudah diganti yang baru, tapi sy gak bisa downloan data dari mesin, connection failed terus, itu kenapa ya? apa yang harus saya lakukan?

      BalasHapus
    17. di aplikasi fingerspot management apakah ada menu rumus penggajian

      BalasHapus
      Balasan
      1. Program Personnel maupun FTM semua memiliki fitur penggajian yang didalamnya ada rumus2 penggajian, hanya modul pengggajian ini tidak aktif sejak awal dan perlu kita aktifkan

        Hapus
    18. selamat pagi.. mohon penjelasannya bagaimana menghapus kehadiran yg salah pengupdatennya karena seharusnya dimasukkan tidak hadir tapi di berikan alsan izin.

      BalasHapus
      Balasan
      1. Untuk penghapusan pengisian izin2 dan lain2 yang ada hubungannya dengan injek data ke program bisa sahabat hapuskembali dengan cara masuk ke menu LAPORAN kemudian proses laporan seperti biasa sesuai periode data yang ingin kita lihta atau kita edit,terus sahabat pilih izin scan atau izin absensi, letaknya disamping penghitungan absensi dan diatas kita klik proses. lalu sahabat tinggal centang mana yang mau di ubah atau dihapus. Semoga bisa dipahami

        Hapus
    19. selamat siang,, saya punya fingerspot smartax sudah lama gak di pakai semenjak pembelian,, sekarang mau dipakai tapi cs driver nya hilang.. nyari cd driver nya dimana ya?? terima kasih

      BalasHapus
      Balasan
      1. Silahkan masuk ke fingerspot.com terus sahabat daftar akun disana kemudian setelah akun jadi maka sahabat bisa masuk ke akun dan didalamnya sahabat bisa download master dll yang berkaitan produk sahabat.

        Hapus
    20. Salam,

      Apakah mungkin membatasi scan hanya 2x per user dalam sehari? Dan penerimaan scan di jam tertentu dalam mesin?

      BalasHapus
    21. Mesin yang dapat membatasi scan sesuai dengan waktu2 tertentu adalah mesin absensi yang bisa untuk akses kontrol atau kunci pintu. Pada mesin ini mempunyai fitur time zone akses. Salah satu yang saya rekomendasikan adalah Hybrid Pro series dan Elegant Series

      BalasHapus
    22. Gan, saya sbg admin untuk absen, kalo kita mau rubah absen yang telat sebleum di export ke excel gimana caranya yah ??

      BalasHapus
      Balasan
      1. Data dalam FTM bisa kita dapatkan dari data valid yaitu dari mesin absensi, dan data tidak valid atau tambahan yangmerupakan kategori PENGECUALIAN.
        Pengecualian ini ada di menu utama pegawai, kemudian sub menu pengecualian ( ada di bagian bawah tampilan ).
        Untuk mengubah data valid dari mesin itu TIDAK BISA.
        Tapi kalau untuk menambah data sehingga yang telat tertutupi dengan ada data baru yang tidak telat itu BISA.
        Caranya pilih pegawai terus pilih izin scan terus tentukan tanggal dan jamnya terus simpan. SAya rasa pengisiannya mudah
        Saya rasa hanya ini caranya penambahan data di FTM, semoga bermanfaat

        Hapus
    23. gan,bagai mana cara menghapus atau mengedit absensi di program fingersport time management?

      BalasHapus
      Balasan
      1. Seperti diatas ya caranya, jika masih belum jelas hubungi saya di kontak saya

        Hapus
    24. Gan bagaimana cara membuat tampilan di rincian harian salah satu user tersebut izin..
      Saya sudah input izin absensi..tetapi di rincian harian tetap hadir..karena user tak sengaja scan di mesin pada hari izin tersebut..

      BalasHapus
      Balasan
      1. Pada sistem absensi fingerspot, scan riil dimesin lebih diutamakan daripada setingan jadwal atau izin. Oleh karena itu tidak dianjurkan untuk maen2 scan dimesin jika memang sedang libur atau izin.
        Solusinya yang hanya mengeksekusi satu karyawan saja yaitu dibuatkan jadwal salah sehingga laporan tidak memunculkan scan kehadiran karyawan tersebut. Dengan ini maka ada kemungkinan izin lebih diutamakan atau bisa muncul.
        Sementara hanya iniyang bisa say infokan, jika ada update info akan saya infokan segera. Sekian

        Hapus
    25. Berkali-kali saya import data pegawai tapi selalu muncul error log apa masalahnya? Mesinnya fingerspot premier

      BalasHapus
      Balasan
      1. Maaf informasi yang sahabat sampaikan kurang jelas.
        1. Sahabat menggunakan koneksi apa?
        2. Kemudian istilah import sebetulnya kurang pas, karena di fingerspot lebih dikenal istilahnya "download' dan "upload".
        3. Jika sahabat punya fot eror yang tampil seperti apa maka akan sangat membantu.
        Seilahkan sahabat perjelas lagi atau sahabat dapat komunikasi via WA agar respon lebih cepat.
        Sekian dan maaf jika belum memuaskan

        Hapus
    26. Misi Gan, Mau nanya untuk mesin Fingerspot Revo 161b apa suport untuk Aplikasi FTM

      BalasHapus
      Balasan
      1. Mesin revo apapun serinya bisa menggunakan FTM selain program bawaan personnel. Tetapi akan dikenakan biaya upgrade aktivasi ke FTM sebesar 300 rb.
        Kedepannya nanti mesin revo tersebut akan memiliki 2 aplikasi yaitu sn & aktivasi untuk personnel dan sn & aktivasi FTM

        Hapus
    27. cara menambahkan daftar mesin ini bagaimana ya gan ?

      BalasHapus
      Balasan
      1. Untuk menambahkan mesin ada di menu utama mesin kemudian klik tambah lalu akan muncul jendela baru tambah mesin. Silahkan isikan serial number mesin dan aktivasi

        Hapus
    28. Mohon tutorial penggajian pak,,cara menghitung lembur, cuti di bayar dan libur nasional dibayar.. jika ada kontak mohon info kontaknya pak untuk belajar..

      BalasHapus
      Balasan
      1. Untuk penggajian yang bawaan FTM merupakan sambungan dari FTM. Untuk training bisa kontak ke 08121521618

        Hapus
    29. Saya punya program realtime tarik data absensi dengan fitur adms/cloud pada mesin. Kelebihannya adalah bisa dipasang dishared hosting maupun vps. Tidak membutuhkan soap dan scheduler (cron job) untuk tariknya, jadi bener2 realtime. Program saya memanfaatkan fitur ADMS/CLoud pada mesin absensinya seperti layaknya vendor-vendor mesin yang menyewakan cloud absensi dengan koneksi mesin ke server2 mereka. Program saya dari PHP dan MYSQL. Kelebihannya adalah bisa tarik realtime, upload sidik jari dari satu mesin ke mesin lainnya, upload user dan privilage user, hapus sidik jari, hapus transaksi, reboot, tarik informasi mesin dan lain2. Berminat?? hub 0813 48021 778 (WA)

      Fitur :
      1. Realtime
      2. Support banyak merek mesin, dan satu server bisa menampung hingga puluhan mesin
      3. Upoload user ke mesin yang diinginkan
      4. Upoload template sidik jari ke mesin yang diinginkan
      5. Hapus Transaksi di mesin
      6. Hapus sidik jari di mesin
      7. Tarik informasi mesin (Jumlah transkasi, jumlah sidik jari dan settingan mesin)
      8. Dapat mengethaui status mesin online atau offline
      9. Reboot mesin
      10. Tarik manual data absensi dan sidik jari user

      BalasHapus

    Absensi Sidik Jari Yogya

    Apakah Anda bingung dengan karyawan yang sering terlambat?
    Apakah karyawan Anda suka titip absen?
    Atau Anda bingung memilih karyawan teladan?
    Atau Pusing dengan rekapitulasi absensi?
    Buktikan dengan Absensi Sidik Jari !!

    Ion Persada menawarkan Sistem Absensi Sidik Jari dan Akses Kontrol yang efisien, nyaman, murah, dan aman dengan berbagai produk Mesin Absensi, Mesin Akses Kontrol Pintu, Hotel Lock, CCTV, Software Manajemen Absensi, dan berbagai produk biometrik lainya

    Sahabat sidik jari membutuhkan mesin absensi sidik jari dan wajah? Kami menjualnya
    - absensi fingerspot mulai 600 rb-an

    Sahabat sidik jari membutuhkan mesin akses kontrol/ kunci pintu/ hotel lock/ kunci automatic sliding? kami menyediakan lengkap
    - hotel lock mulai 1,5 juta
    - kunci pintu/ akses kontrol mulai 3 jutaan

    Sahabat sidik jari membutuhkan training program absensi? Kami melayani
    - program fingerspot time management ( produk fingerspot )
    - program personnel ( produk fingerspot neo dan revo )
    - program attandance management ( produk fingerspot, solution, primatech, magic, innovation, mbio )
    - program kana ( produk kana )
    - program fingerprint attandance system ( produk time tech dan timetronik )

    Sahabat sidik jari memerlukan tenaga pengelola absensi sidik jari? Kami siap membantu
    - tenaga absensi/ outshorching

    Sahabat sidik jari memerlukan CCTV? Kami menjualnya lengkap dengan pemasangan
    - CCTV indoor dan out door AHD support analog dan AHD

    Sahabat sidik jari membutuhkan mesin bell jadwal kantor? Kami menjualnya
    - mesin bell dengan 99 memory jadwal mulai 2 jutaan

    Sahabat sidik jari menginginkan sistem antrian customer? Kami menyediakan
    - program antrian harga mulai 5,5 jutauntuk 5 counter

    Kami mengutamakan produk yang memiliki support after sales kuat dan terpercaya sehingga semua client kami memperoleh kemudahan bukan kesusahan